Baca Sholawat Ini sebagai Penolak Bala'

 

Baca Sholawat Ini sebagai Penolak Bala'
Baca Sholawat Ini sebagai Penolak Bala'

Syahadat.id - Fungsi sholawat kepada Nabi Muhammad tidak hanya mampu menarik kebaikan seperti rezeki juga mampu sebagai penolak segala bentuk kejahatan maupun untuk tolak bala' ataupun segala jenis marabahaya.

Sholawat  merupakan kunci terkabulnya doa serta sebagai sarana dalam menggapai  cita-cita saat di dunia maupun di akhirat.

Sholawat tolak bala' yang dipopulerkan oleh  Syeh Ibnu Abi Hujlah merupakan salah satu sholawat yang berfungsi sebagai menjauhkan dari berbagai bencana, penyakit, juga senagai tolak bala' yang sedang menggejala.

Baca juga: 

Sholawat Munjiyat, Bacaan, Arti dan Manfaatnya

Bunyi Sholawat Tolak Bala' dari Syeh Ibnu Abi Hujlah

Ini teks Sholawat Tolak Bala' yang perlu dibaca secara rutin supaya terhindar dari segala macam penyakit maupun bala'.

اللّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ مُحَمَّدٍ صَلَاةً تَعْصِمُنَا بِهَا مِنْ الْأَهْوَالِ 

وَالْآفَاتِ وتُطَهِّرُنَا بِهَا مِنْ جَمِيْعِ السَّيِّئَاتِ


Artinya:“Ya Allah, limpahkanlah rahmat kepada Nabi Muhammad dan keluarga Muhammad, yaitu shalawat yang melindungi kami dari bencana dan bahaya dan yang menghindarkan kami dari segala keburukan.

Manfaat Sholawat Tolak Bala'

Imam As Suyuti dalam kitab Al Ma'un fi Ahkami Atthaun menjelaskan bahwa orang yang selalu membaca sholawat kepada Nabi Muhammad akan diberikan keselamatan oleh Allah dengan berkahnya Nabi Muhammad.

Baca juga: 

Sholawat Kamaliyah, Keutamaan dan Artinya


Dalam kitab Mahasin Al Ahbar, Syeh Muhammad bin Syuaib menerangkan bahwa Syeh Ibnu Abi Hujlah selalu memperbanyak membaca sholawat ini setiap saat terutama sat terjadi banyak bencana.

Dari sini dapat dipahami, sholawat di atas perlu dibaca setiap saat terutama saat terjadi paceklik, kesusahan ekonomi maupun yang lain supaya lekas mendapatkan solusi dan selamat dari berbagai macam musibah.

Oleh: Moh Afif Sholeh, M.Ag